Dari jauh hari anak-anak sangat antusias akan kegiatan ini, hampir setiap hari menanyakan kapan kita berangkat. Hingga akhirnya hari yang ditunggu itupun datang, tanggal 16 Mei 2015 , anak-anak sudah bangun lebih awal padahal biasanya sangat sulit untuk dibangunkan, tetapi ini adalah hari yang sudah mereka tunggu-tunggu. Jam 06.00 pagi kami sudah bersiap menuju kantor saya dan bersama-sama dengan teman-teman kantor berangkat menuju lokasi kegiatan, yaitu di sebuah areal di daerah BSD Tangerang
Jam 09.00 akhirnya kami sampai di lokasi, setelah istirahat
acara kemudian di mulai dengan sambutan-sambutan panitia. Setelah itu di isi
dengan berbagai games, yang melibatkan orangtua dan anak-anak. Ada lomba
menangkap ikan,lomba karaoke, tarik tambang, lomba kipas balon dsb. Kami semua
berbaur menjadi satu dan mengikuti berbagai lomba. Lomba yang diadakan secara
group sehingga kami dapat saling mengenal teman-teman dan keluarga
masing-masing. Acara ini memang benar-benar dapat menjadi ajang mengikat tali
silaturahmi antara pegawai dan keluarga sehingga akan tercipta rasa
persaudaraan dalam lingkungan kerja kami. Bahkan awalnya tidak saling kenal
tetapi akhirnya dapat menjadi sahabat baik sepulang acara ini.
Setelah lomba-lomba selesai akhirnya tiba di acara pembagian
hadiah, semua memang dapat hadiah, baik yang kalah atau menang, karena ini
memang bertujuan Berbagi Kebahagian
jadi semua dapat hadiah. Selain pembagian hadiah, acara yang ditunggu-tunggu
lainnya adalah pembagian Doorprize. Semua orang sudah memegang nomor undian
masing-masing. Dan panitia mengocok nomor undian yang keluar, setiap nomor yang
dibacakan kita semua deg-deg an berharap nomor undian yang dipegang keluar.
Dan
akhirnya bergumam kecewa ketika nomornya meleset sedikit dari nomor yang keluar Cukup banyak doorprize yang disediakan mungkin
sampai 100 buah, jadi cukup lama juga ya..kita mengharap-harap cemas, tak
terkecuali saya. Sudah hampir habis
hadiahnya nomor saya belum keluar juga, saya sudah tidak terlalu berharap
seperti teman-teman lain yang juga belum dapat.
Dan ketika akhirnya panitia membacakan nomor yang keluar…dan
itu nomor saya. Kaget dan seneng nyaaaa….. tidak menyangka dapat juga.
Langsung
ku ambil hadiahnya dan karena sangat penasaran saya langsung buka bungkusnya
dan….jreng..jeng..apa isinya ?? Ada yang bisa tebak isinya…saya sudah bayangkan
dapat DVD player atau TV. Tetapi…isi Doorprizenya adalah “ikat pinggang pria….”sebanyak
12 biji alias selusin ha…ha…
Ini bener-bener Surpraise…akhirnya karena saya juga tidak mungkin
pakai ikat pinggang sebanyak itu, saya bagi-bagi dengan sahabat saya yang belum
kebagian dapat doorprize. Lumayan mengobati sedikit kekecewaanya. Akhirnya
senang juga dapat Berbagi Bahagia Bersama Sahabat melalui
Doorprize .
wah....selamat ya....dapet doorprize berupa ikat pinggang... selusin pula....
ReplyDeleteBahagia itu sederhana sekali ya!
ReplyDeletewww.bairuindra.com
Makasih Mba Rita asmaraningsih...iya baru kali ini dapat doorprize sebanyak itu.
ReplyDeleteSepakat Bahagia itu sederhana dan tidak mahal :)